Audiensi dengan masyarakat Kenegerian Teratak Air Hitam, Bupati tanggapi langsung permintaan masyarakat

Audiensi dengan masyarakat Kenegerian Teratak Air Hitam, Bupati tanggapi langsung permintaan masyarakat
Bupati saat penyulutan api pelayuran jalur

Sentajo Raya - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Dr. H. Suhardiman Amby, MM langsung menanggapi permintaan masyarakat  Seberang Teratak Air Hitam dan Parit Teratak Air Hitam Kecamatan Sentajo Raya, saat menggelar Audiensi dan Melayur Jalur di Desa tersebut, Rabu (12/06) malam. 

Mewakili masyarakat, Camat Sentajo Raya Hevi Heri Antoni menyampaikan aspirasinya terkait jembatan di Desa Teratak Air Hitam yang sudah menggantung pondasinya, dan pembangunan Box Culvert Sungai Tang Dolak. 

Sementara di Desa Parit Teratak Air Hitam, ditemukan 2 unit rumah warga yang tidak layak huni. Oleh sebab itu, Camat Sentajo Raya berharap agar bisa diperbaiki atau dibangun melalui program Rumah Layak Huni. 

Di hadapan ribuan warga Kenegerian Teratak Air Hitam, Bupati Kuansing Suhardiman Amby langsung memenuhi permintaan masyarakat Kenegerian Teratak Air Hitam terkait beberapa usulan dan aspirasi tersebut. 

"Saya minta kepada OPD terkait, besok pagi segera tinjau kondisi jembatan tersebut ke lapangan, jika memungkinkan langsung saja dieksekusi. Terkait usulan rumah layak huni, kita minta melalui Baznas segera melakukan perbaikan secepatnya," pungkas Datuak Panglimo Dalam.

Sementara terkait pembuatan jalur baru yang di layur, Bupati melakukan penggalangan dana dan berhasil terkumpul lebih kurang Rp 120 juta. Jalur baru tersebut diberi nama "Pendekar Bukik Nan Tigo".

"Ayo dukung program pemerintah, mari seiring sejalan untuk Kuansing yang lebih baik dan maju," tutup orang nomor satu di Kuantan Singingi ini. 

Hadir pada acara tersebut Staf Khusus, Sejumlah Kepala Perangkat Daerah, Ketua KONI Kuansing, Kabag Umum, Camat beserta Forkopimcam, Korwil, Kapus, Kepala Sekolah, Kades, Ketua BPD, Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat.

#H Suhardiman Amby #Pemkab Kuansing #jalur mendunia